Jan 2, 2015

Happy 2015...


Happy New Year, Fellas!!

2014 sudah berlalu dengan banyak kisah sana-sini, banyak tawa dan tangis yang dilalui, banyak berkat dan banyak pelajaran yang bisa diambil. 

Kali ini, ijinkan saya untuk menyampaikan selamat tahun baru untuk semua yang membaca blog ini. Semoga setiap wish yang dibuat untuk 2015 tercapai ya.. :)

Dan setelah 2014 berjibaku dengan urusan kuliah yang membuat saya hanya berhasil membaca 27 buku (based on my Goodreads) tahun ini target baca saya agak lebih gilak lagi. Saya menargetkan 80 buku di 2015 ini.. >.<

Tanpa tahu bagaimana cara menyelesaikannya dan tanpa tahu mau baca buku yang bagaimana. Hanya saya memasang target dan persoalan terpenuhi atau tidak, akan saya kejar setelah Maret atau sekitar bulan itu.. hohoho

Karena target terdekat saya adalah menyelesaikan thesis yang sudah di endapkan 4 bulan lebih.. :'(
Semoga dosen saya gak marah kalau saya menyapanya minggu depan. T.T

Jadi saya mohon bantuan doanya, ya, tem.. :)

Tahun ini tidak seperti 2013 yang mana saya banyak mengikuti RC, kemudian 2014 sama sekali tidak ikut, tahun ini saya mau coba ikut beberapa RC aja dan salah satunya adalah Goodreads dan Read Big.

Read Big Challenge 


Alasan saya ikut Read Big lebih karena di timbunan ada beberapa buku tebal yang belum baca di atas lemari, rasanya berdosa aja ninggalin buku itu tanpa tersentuh hohoho.
Saya memilih kelas: Featherweight / Kelas Bulu: membaca 1 - 4 buku 
Saya tidak berani mencoba yang berat-berat, karena saya sedang fokus pada thesis. 

Disamping challenge diri sendiri, saya mau challenge para pembaca saya. Saya tantang kalian untuk posting comment di blog ini. Sebanyak yang kalian mau, selama itu masih comment yang masuk akal (bukan spam). Karena saya ikutan project Donate for Comments.

Donate for Comments


Project ini diprakasi oleh Oky dan tertarik untuk ikut karena rasanya menyenangkan bisa berbagi.. 
Dan saya mau mendonasikan IDR 500 untuk setiap comment (not spam) yang masuk mulai tanggal 1 Januari - 31 Desember 2015. 
Saya sendiri masih belum tahu mau di donasikan kemana, kemungkinan yang pertama adalah ke gereja, hemm... lagi  pengen bantu mendanai komisi Remaja di gereja saya yang di Medan. 
Semoga di akhir tahun dana yang terkumpul banyak yak.. :)

Dan saya juga tertarik dengan OCOS,

One Coin for One Star


Kalau Jenny membuat project ini untuk menabung, saya mengikuti ini untuk... apa ya? Menabung juga sih, tapi nanti akan di donasikan juga. Jadi dananya akan di gabung dengan DfC (Donate For Comments).

Dan saya memasang harga setiap bintang sbb:
  1. IDR 2000
  2. IDR 4000
  3. IDR 6000
  4. IDR 8000
  5. IDR 25000
Kalau saya berhasil baca 80 buku dan katakanlah rata-rata ratingnya 3, maka saya berhasil menyumbang IDR 480,000 di akhir tahun. 

So, once again, Happy New Year, guys.. 

2 comments:

  1. Bismillah, post pertama nih.. semoga sukses ya mba RC nya
    Eh, jangan lupa daftarin post ini di linky Donate for Comments juga ya mba, biar banyak yg blogwalking :D
    http://www.okydanbuku.com/2014/12/personal-project-2015-donate-for.html

    ReplyDelete
  2. holaaa... lma gak blogwalking :) semoga banyak koment yang masuk jadi banyak sumbangannya :)

    ReplyDelete